Pelatihan ICT Mahasiswa PPGT 2011

Hari Sabtu 29 Oktober 2011, 65 Mahasiswa PPGT 2011 mengikuti kegiatan pelatihan ICT di UPT PUSKOM UNY, mahasiswa-mahasiswa ini merupakan mahasiswa program kerjasama dengan pemerintah daerah NAD, NTT dan Papua.

Pelatihan Sesi pertama dimulai dari pukul 08.00 WIB dengan pemateri Bapak Bambang Sumarno H.M., M.Kom dengan materi mengenalkan tentang ICT dan pemanfaatan teknologi komunikasi komputer bagi kehidupan sehari-hari. Mahasiswa dijelaskan tentang website UNY , informasi yang di dapat dari website uny, pengenalan student.uny.ac.id, be-smart dan pemanfaatan teknologi internet sebagai pendukung proses pembelajaran. Pelatihan sesi pertama ini berakhir pukul 10.00 WIB dilanjutkan dengan sesi kedua dengan pemateri Ibu Kuswari Hernawati, M.Kom.

Pada pelatihan sesi kedua mahasiswa dijelaskan beberapa materi seputar be-smart yang merupakan pembelajaran via online, mahasiswa mencoba menjawab dan mengumpulkan tugas latihan secara online dengan melampirkan file jawaban dengan upload file berupa file word. Sesi pengenalan be-smart berlangsung sampai pukul 11.00 WIB

Sesi ketiga adalah pengenalan tentang  SIAKAD (Sistem Informasi Akademik) oleh Bapak Aam Abraham Siang, S.Si & Dr. Eko Marpanaji, dalam pelatihan ini mahasiswa mencoba login dengan USER masing-masing, mahasiswa melengkapi form isian biodata pribadi, mahasiswa berlatih mengisikan dan menghapus matakuliah di KRS. Pelatihan ini berlangsung hingga pukul 12.15 WIB

Diharapkan dari pelatihan ini mahasiswa PPGT mampu memahami tentang pemanfaatan ICT  dalam proses pembelajaran, mahasiswa memahami tentang Be-smart sebagai pembelajaran On-line dan SIAKAD sebagai Sistem Informasi Akademik di Universitas Negeri Yogyakarta.(lutfi)




Dokumentasi Pelatihan PPGT
ppgt04  ppgt03

ppgt02  ppgt01